Senin, 26 Mei 2014

DEMOKRASI (tulisan 1)




Demokrasi di Indonesia saat ini sudah cukup berkembang karena masyarakat sudah banyak merasakan manfaat dari demokrasi yang ada di Indonesia ini. Seperti kebebasan untuk menyampaikan pendapat yang dapat memajukan bangsa Indonesia menjadi bangsa yang lebih baik. Dan menyuarankan pendapat masyarakat kepada pemerintahan. Dan melalui demokrasi segala keputusan yang di ambil dan di buat melalaui voling suara terbanyak yang akan di jadikan keputusan yang di setujui.

            Banyak warga masyarakat yang dapat merasakan secara langsung arti demokrasi yang di lindungi oleh undang-undang. Warga Negara berhak memprotes atau berpendapat atas apa yang di anggap tidak sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku atau yang dapat merugikan orang lain. Dapat mengawasi keputusan-keputusan yang di buat oleh pemerintah agar keputusan yang di buat tidak merugikan masyarakat keci  dan keputusan yang di buat agar pro rakyat.

            Pemerintah juga wajib mendengar pendapat-pendapat yang di utarakan oleh masyarakat karena agar keputusan-keputusan yang di buat pemerintah dapat langsung tepat sasaran ke masyarakat tanpa mementingkan kepentingan tertentu, dan agar keputusan yang di ambil tidak di campuri dengan kepentingan tertentu yang dapat merugikan masyarakat.

            Namun dalam menyampaikan  pendapat, masyarakat juga harus mematuhi peraturan yang ada untuk tidak anarki dalam menyampaikan pendapatannya. Dan  bila melakukan demo harus melekukan prosedur-prosedur yang di buat pihak yang berwajib agar tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan dan tidak merugikan hak-hak masyarakat lainnya.

Dan untuk kepentingan bersama mari kita selalu mengawasi keputusan dan kebijakan yang di buat oleh pemerintah. Dan selalu menaati peraturan-perauran yang ada agar tidak ada yang saling di rugikan dan demokrasi di Indonesia dapat berjalan dengan baik dan saling menghargai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar